Selasa, 26 Februari 2013

Anne Frank dari Sarajevo



Zlata Filipovic adalah seorang anak sekolah biasa. Ketika perang saudara pecah pada tahun 1992, dia berusia 11 tahun dan tinggal di Sarajevo, ibukota Bosnia dan Herzegovina. Di dalam buku hariannya dia mencatat apa yang dialami dan dirasakannya ketika kehidupannya yang semula menyenangkan kini dikoyak oleh perang.
“mengapa politik membuat kamu kehilangan kegembiraan, memisahkan kami, ketika kami pun tahu siapa yang baik dan siapa yang tidak. Ada orang-orang Serbia, Kroasia, dan muslim yang baik dan adapula dar mereka yang jahat. Aku sungguh tidak mengerti. Tentu saja karena aku “masih kecil” dan politik adalah urusan “orang tua”. Tetapi menurut kami “yang muda” bisa membuat dunia ini menjadi lebih baik dibandingkan “orang tua”. Karena, kami anak-anak, tentunya tidak akan pernah memilih perang.”
Banyak orang yang menyamakan Zlata dengan Anne Frank, seorang gadis kecil yang mencatat pengalaman-pengalaman mengerikannya di dalam buku hariannya selama perang dunia II. Namun Zlata sendiri tidak mau disamakan dengan Anna. “aku sangat takut. Aku tidak mau mengalami apa yang dialaminya.” Sesungguhnya tepat sebelum hari natal 1993, Zlata dan kedua orang tuanya telah diangkat dengan pesawat keluar dari medan maut Sarajevo menuju kehidupannya yang baru di Paris.
(Source: Oxford Ensiklopedi “Biografi”)

0 komentar:

Posting Komentar